Membuat Email dengan Akun Gmail

Email adalah surat elektronik yang mampu mengirim dan menerima informasi tertulis dengan dilampiri berbagai macam dokumen seperti dokumen word, excel, Pdf, Video dll. Dalam postingan ini saya akan mencatat pengalaman saya dalam membuat Email dengan menggunakan akun Gmail.

Pertama kali yang saya lakukan adalah :
  1. Membuka akun Gmail
  2. Kemudian memasukan beberapa informasi yang dibutuhkan
  3. Mengetik nama depan dan belakang saya
  4. Nama pengguna, ini sama dengan alamat Email saya, jika namanya sama dengan pengguna lain saya mencari nama yang unik dan belum pernah dipakai oleh orang lain.
  5. Membuat nama sandi atau password dengan ketentuan yang ada
  6. Memasukan tahun, bulan dan tanggal kelahiran saya
  7. Gender, jenis kelamin
  8. Memasukan nomor ponsel saya yang dimulai dengan +62
  9. Alamat Email Anda saat ini, saya kosongi karena saya tidak punya email sebelumnya
  10. Ketik informasi yang terlihat pada image yang ada untuk menandakan bahwa saya bukan robot
  11. Lokasi negara saya yaitu Indonesia
  12. Klik pada kotak isian sebagai pertanda saya setuju dengan kebijakan yang ada pada akun Gmail
  13. Klik langkah berikutnya
  14. Kemudian saya masuk pada Verifikasi akun saya dengan klik Pesan teks(SMS) dan klik Lanjutkan
  15. Untuk beberapa saat kemudian saya dapat SMS yang berbunyi Kode verifikasi Google anda adalah….
  16. Masukan kode verifikasi itu (enam digit angka) pada kotak isian dan Klik Lanjutkan
  17. Klik lain kali
  18. Klik Lanjutkan ke Gmail
  19. Klik tanda silang pada tampilan yang nampak
  20. Kemudian akhirnya saya masuk pada halaman email saya yang akan saya gunakan untuk mengirim dan menerima email.
  21. Untuk menutup Akun Gmail saya klik pojok kanan atas yang bertuliskan alamat email saya dan klik keluar

Demikianlah pengalaman saya dalam membuat Email dengan akun Gmail. Mudah-mudahan pengalaman saya dapat bergunakan pada pembaca yang membutuhkan. Salam !!

Baca juga artikel : Mengirim Email dengan Akun Gmail. Klik di sini
Back to top